Dampak Sosial dan Perubahan Perilaku Belajar pada Pengaplikasian Media Sosial Bagi Siswa Sekolah Dasar
Keywords:
media sosial, siswa SD, dampak sosial, perilaku belajarAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana dampak social dan perubahan perilaku belajar yang ditimbulkan oleh penggunaan social media pada siswa usia SD. Dampak sosial yang dimaksud dalam penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu interaksis sosial dan perilaku sosial. Dampak sosial yang ditimbulkan selama menggunakan media sosial diantaranya adalah (1) lebih percaya diri dalam mengungkapkan gagasan (2) lebih sering berinteraksi dengan teman baru di sosial media (3) penggunaan kata kata yang berbeda dengan kehidupan sehari-hari (4) penyalahgunaan media sosial seperti cyberbullying, kecanduan dan terlalu mengumbar privasi. Sementara temuan tentang perubahan perilaku belajar selama menggunakan media sosial diantaranya adalah (1) adanya perubahan kebiasaan diskusi siswa beralih di chat grup media sosial (2) terlalu termakan dengan isu yang tidak jelas kebenarannya (hoax). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa sosial media memiliki dampak yang besar yang mampu merubah kehidupan sosial atau perilaku belajar siswa usia SD.Published
2019-01-02
Issue
Section
Articles