Bentuk Aspektualitas ??? (Te Iru) Pada Novel ???? (Kitchen) Karya Banana Yoshimoto

Authors

  • Nurlela Nurlela Institut Pendidikan dan Bahasa (IPB) Invada Cirebon, Indonesia
  • M. Fahmi Reza Institut Pendidikan dan Bahasa (IPB) Invada Cirebon, Indonesia
  • Fajar Yulianti Institut Pendidikan dan Bahasa (IPB) Invada Cirebon, Indonesia

Keywords:

aspektualitas, te iru, keizoku doushi, shunkan doushi, tokushuna doushi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeksripsikan verba-verba yang termasuk ke dalam jenis verba perubahan ??? (te iru) pada novel ???? (Kitchen) karya Banana Yoshimoto menurut teori Yasuhiko dan Tsutomu dan hubungan jenis verba perubahan te iru tersebut dengan makna aspektualitasnya. Pengumpulan data digunakan dengan metode simak dan teknik catat, analisis data dilakukan dengan metode agih dan teknik BUL. Hasil analisis menunjukan bahwa ditemukan sebanyak enam puluh sembilan (67) data yang mengandung verba perubahan te iru dan mengandung makna aspektualitas menurut teori Yasuhiko dan Tsutomu. Delapan belas (18) verba perubahan te iru dengan verba jenis ???? (keizoku doushi) atau verba aktivitas, tiga puluh empat (34) verba perubahan ??? (te iru) dengan verba jenis ???? (shunkan doushi) atau verba pungtual, dan lima belas (15) verba perubahan te iru dengan verba jenis ????? (tokushuna doushi) atau verba khusus. Hubungan verba perubahan te iru dengan makna aspektualitasnya adalah 1) verba perubahan te iru yang berasal dari verba jenis keizoku doushi memberikan makna ‘sedang melakukan’ aktivitas, 2) verba perubahan te iru yang berasal dari verba jenis shunkan doushi memberikan makna ‘sedang dalam keadaan’ dari hasil aktivitas, 3) verba perubahan te iru yang berasal dari verba jenis tokushuna doushi memberikan makna keadaan ‘yang bersifat alami atau status’ , 4) verba perubahan te iru yang berasal dari verba jenis keizoku doushi dan shunkan doushi maknanya dapat dipengaruhi oleh faktor kontekstual.

Downloads

Published

2021-07-15

Most read articles by the same author(s)

Similar Articles

1 2 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.